Di manapun kita saat ini, pasti ada peran orang tua kita, baik bapak ibu di rumah, ataupun bapak ibu di sekolah.. Bagi yang sudah punya pasangan, orang tua kita tambah satu.. hhee
Terima Kasih, Ibunda dan Bapak Guruku
Bunda,,,
Izinkan kami menatap matamu sekali saja,
Kami hanya ingin bersamamu,
Ikut merasakan lelah dan letihmu,,
Mengasuh,,,
Membimbing,,,
Dan mengajari kami banyak hal…
Hanya itu saja bunda,,
Karena kami sadar, kami takkan pernah mampu membalas
Semua yang telah kau berikan…
Bunda,,,
Mohon izin ya, kami ingin sekali saja
Memegang kedua tanganmu,
Mencium kedua pipimu,
Memeluk, serta merengkuhmu…
Kami takut bunda,
Esok hari,,
Kami tak mampu membuatmu bahagia
Hanya itu saja bunda,,
Mungkin dengan peluk dan rengkuhan kami ini,
Dapat membuatmu sedikit lebih bahagia…
Bunda,
Maafkan kami ya,,
Kami belum mampu berikan apa-apa, bahkan
Walau hanya sekedar membuatmu tetap tersenyum,,,
Bunda,,,
Kami sadar,
Kami telah terlalu sering membuatmu kecewa,,
Membuatmu bersedih, membuatmu susah…
Maafkan kami ya bunda…
Mungkin,
Tak pantas bagi kami meminta waktu tuk berharap,
Namun jika boleh bertutur,,,
Harapan kami,,,
“Jangan berhenti do’akan kami ya… ^^”
Hanya itu bunda…
Tetaplah dengan apa adanya dirimu bunda,,
Dengan sucinya hatimu,,
Dengan tulusnya perbuatanmu,,
Dengan indah dan sederhananya perangaimu,,
Pelukanmu yang lembut,,
Tatapanmu yang teduh…
Bunda, tak bisa kami bayangkan…
Wajah kehidupan yang kan selalu letih tanpamu…
Bunda,
TERIMA KASIH BANYAK…
Rabb,
TERIMA KASIH BANYAK…
KAU telah sertai kami dengan malaikat-malaikatmu dalam kehidupan kami…
Jaga mereka yaa Rabb,,,
Sisihkan tempat di sisi-MU untuk mereka…


