Jujur 🌸

Kejujuran adalah barang berharga yang dimiliki seorang manusia. Ia tidak bisa diwariskan orang tua begitu saja ketika melahirkan seorang anak. Perlu dilatih, dirasakan, dan dibina terus dalam hati. Jika sudah dimiliki dengan baik, ia tidak dapat diambil oleh orang lain. 🌸

Kejujuran itu tidak bisa dihargai, ia terlalu mahal untuk dihargai. Sulit menemukannya, di tempat tertentu. Tapi di waktu yang bersamaan, harganya sangat murah, saking banyak dan terbiasanya. Mudah sekali ditemukan di mana pun. Ia selalu berharga di mana saja.

Saya cerita sedikit ya. 😊

Di buku atau bacaan dari internet yang saya baca, orang Jepang itu dikenal sangat jujur. Mereka tidak akan mengambil yang bukan haknya.

Saya menulis tentang kejujuran di Jepang bukan di Indonesia, tidak berarti di Indonesia tidak ada ya. Hanya tidak banyak tampak saja. Masih banyak masyarakat yang jujur di Indonesia, tapi mungkin tidak terlihat saja.

Belajar dari masyarakat Jepang, di Jepang itu, kalau menjual buah-buahan, bisa tinggal taruh di pinggir jalan. Tempelkan harga. Taruh tempat menaruh uang. Jika ada yang beli, mereka akan ambil buahnya, lalu taruh uangnya di sana. Jika ada kembalian, mereka tinggal ambil di sana. Aman. Jadi tetap akan untung, tidak hilang. Itu karena prinsipnya orang Jepang, yang bukan haknya tidak akan diambil. Mereka akan malu dengan diri mereka sendiri. Mereka sudah dilatih jujur sejak kecil. Angka pengembalian barang hilang di Jepang di atas 95%, kalau tidak salah. Artinya, jika kehilangan, kita pasti akan dapatkan kembali barang kita. 🌸

Selain jujur, orang Jepang juga ramah dan senang membantu semampunya. Pernah di saat menunggu bus, sambil melihat peta jalur bus, saya duduk di halte. Sebenarnya, saya yakin dan tahu mana bus yang akan dinaiki dan akan turun di mana. Tapi, mungkin saya terlihat bingung saja.

Di samping saya duduk perempuan Jepang. Ia lalu hampiri saya dan menanyakan tujuan. Untung ia bertanya dalam bahasa inggris. Lalu saya jelaskan. Seketika itu juga, dia lihat jadwal keberangkatan bus yang ada di halte, yang bertuliskan kanji semua. Lalu dia lihat lagi peta jalur busnya. Ia jelaskan ke saya dengan detail. Harus naik yang mana, jam berapa, nanti turun di mana. Beruntung, saya jadi tahu yang harus dilakukan setelah dijelaskannya. 🌸🌸

Tidak hanya sampai di sini. Ia juga ikut naik dengan saya di bus jurusan yang saya tuju. Ia ajari cara naik dan bayar. Ketika naik, saya harusnya menempelkan kartu yang saya bawa, seperti tap cash, jadi tidak perlu uang tunai. Atau memencet tombol tiket, seperti di parkiran-parkiran. Tapi saya tidak menempelkannya atau memencet tombol. Saya duduk seperti biasa. Ia lalu menanyakan kembali kepada sopirnya, benarkah ini menuju Asrama Ichinoya. Lalu duduk. Bus langsung berjalan. Ketika akan sampai Asrama tujuan saya, ia lalu memberi tahu bahwa sebentar lagi sampai. Nah, ketika akan turun, karena saya tidak menempelkan kartu atau memencet tombol, saya tidak terhitung penumpang. Jadi tidak bisa bayar langsung atau menempelkan kartu. Saya bingung. Ia lalu membantu saya lagi. Berbicara dengan sopirnya, mungkin menjelaskan keadaan saya. Lalu sopirnya mempersilahkan saya turun. Saya ucapkan terima kasih dalam bahasa Jepang untuknya. Ia melanjutkan ke tujuannya. Saya turun di Asrama Ichinoya.

Pengalaman berharga. Sangat berharga. 🙂

Jepang memang bukan negara yang sempurna. Tapi pengalaman berada di sana, walaupun sebentar, membuat saya dan kita semua hendaknya belajar banyak dari mereka dari mereka. ^^

IMG_20180723_165523_HDR
Sore Hari, Halte Bus di dalam Kampus Universitas Tsukuba, Jepang

 

 

Achievement – Pencapaian 🌸💮

In between defeat and failure in life, a small achievement needs to be remembered.. ^^

Di antara kekalahan dan kegagalan dalam kehidupan, pencapaian kecil perlu dikenang.. 💮

Not how big the achievement is, but how serious you try and strive for that achievement.

Bukan seberapa kecil pencapaian itu, tapi seberapa sungguh engkau berusaha dan berjuang untuk pencapaian itu. 🍀

If you have done your best, then there is no time to worry about the failure. We will always be satisfied with the achivements we get.

Jika kita melakukan yang terbaik, tak ada waktu lagi tuk khawatir kegagalan. Kita akan selalu puas dengan pencapaian yang kita dapatkan. 🐞

In the next day, we will strive to realize again the other achievements we want

Di hari selanjutnya, kita akan berusaha mewujudkan lagi pencapaian lain yang kita inginkan. 🦋

Can be in Japan, in 2018, with friends from Indonesia and Vietnam, ia one of the valuable achievements.

Bisa berada di Jepang, di tahun 2018, bersama teman-teman dari Indonesia dan Vietnam, adalah salah satu pencapaian yang paling berharga. 🐦

This is our group. We won 😊🌸💮❄

I do miss all of you, guys and girls.. 🙂

AHirata

🌸🍁🍂

Salah satu kata yang membekas dari karya-karya Pak Cik Andrea Hirata:

“You have to be self-motivated person”

Kau harus bisa memotivasi dirimu sendiri. Ini penting. Jika bukan kita, siapa lagi.

Lalu, kau juga harus berani menadarangi tempat yang tidak pernah kau datangi. Novel-novel beliau mengajarkan banyak sekali hal. Menikmati ketidakpastian dan menjadi pemberani menjadi salah satunya.

“Bermimpilah, Tuhan akan memegang mimpi-mimpimu”

Ahh, banyak yang lainnya juga… ^^

Berbagi,,

Bagaimanapun juga, memang sulit untuk tetap istiqomah menulis.. selalu ada alasan untuk tidak menulis.. tapi karna sudah diniatkan, insya Allah, selanjutnya akan selalu istiqomah..

Ada banyak bentuk dan cara kita berbagi dengan orang lain, bisa dengan berbagi makanan, ataupun bisa juga dengan berbagi masalah. Jika kita sedang memiliki kelebihan, tidak ada salahnya untuk berbagi kelebihan kita dengan orang di sekitar kita. Pun ketika ada orang yang memiliki masalah, tidak ada salahya kita juga mendengarkan mereka menceritakannya. Meskipun kadang kita tidak dapat memberikan solusi, tapi paling tidak, kita berusaha menjadi pendengar yang baik..

Bayangkan jika setiap orang yang memiliki kelebihan, berbagi dengan orang yang masih memiliki kekuranga. Bayangkan setiap orang yang memiliki ilmu, berbagi dengan mereka yang masih belum banyak belajar. Bayangkan jika saja kita semua bisa menjadi pendengar yang baik.. Maka mungkin, ada bnyak masalah yang akan teratasi…

Kita hendaknya memngingat kembali bahwa kita hidup di dunia ini hanyalah sementara. Ada kehidupan yang lebih kekal dan abadi yang akan kita kunjungi ketika maut sudah menjemput kita. Hidup di dunia ini hanyalah sebentar sekali jika dibandingkan dengan akhirat. Dan di dunia inilah tempat kita harus mempersiapkan diri kita di akhirat kelak. Kau tahu, yang akan kekal itu apa? Yang akan kekal hingga ke akhirat bukanlah apa yang kita miliki saat ini, namun apa yang kita berikan kepada makhlukNya yang lain. IA lah yang akan paling senang ketika kita mau berbagi, dan berbuat kebaikan..

Dalam kehidupan, ada saatnya kita tidak seharusnya  menggunakan hitung-hitungan. Yaitu ketika kita berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Sekecil apapun yang bisa kita berikan. Bukahkah, IA Yang Maha Memperhitungkan segala sesuatu? Bukankah, IA Yang Maha Membalas kebaikan yang kita lakukan? Jadi mari meringankan langkah dan uluran tangan kita untuk berbagi terhadap sesama..

Harta yang kita miliki sekarang ini adalah titipan dariNya, dan ada hak orang lain dalam setiap hal yang kita miliki.. hak-hak itulah yang hendaknya kita tunaikan dan berikan kepada yang berhak.. Habib Ja’far pernah berkata dalam twit beliau, “kau tahu suara musik yang haram? Yaitu suara garpun dan sendok kita ketika makan.. padahal tetangga dan orang-orang di lingkungan kita sedang kelaparan..”

Jadi, marilah kita sama-sama berbagi dan berbagi dengan sesama.. dengan begitu, hidup akan jadi lebih indah.. jika kita mampu berbagi dengan harta yang dititipkannya, mari bagikan dengan raut muka yang tersenyum kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan.. insya Allah, yang kita miliki menjadi lebih berkah dan manfaat.. Namun, jika kita masih kekurangan, mari berbagi senyuman dan do’a.. Insya Allah, senyuman dan do’a itu akan kembali ke diri kita, dan di aminkan oleh malaikatNya.. Bukahkah, IA maha pengabul do’a?!! Serahkanlah selalu apa yang kita lakukan kepada takdir terbaik yang akan diberikanNya.. J